Logo GemilangPos.com

Bupati Inhil Serahkan Piagam Penilaian Desa Terbaik Tahun 2023

Bupati Inhil Serahkan Piagam Penilaian Desa Terbaik Tahun 2023
Poto bersama usai kegiatan

GEMILANGPOS.COM - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan kembali menerima kunjungan dari beberapa kepala desa yang ada di inhil terkait penilaian desa terbaik dan berprestasi yang ada di Inhil dan Bupati langsung menyerahkan piagam serta hadiah, Senin, ( 20/11/2023 ).

Untuk diketahui Penilaian desa terbaik ini dinilai dari tingkat kemajuan dan perkembangam dari hasil evaluasi perkembangan desa dan kelurahan serta tingkat kemajuan desa berdasarkan IDM oleh Dinas PMD Inhil.

Turut mendampingi Bupati pada kesempatan itu Kadis PMD Inhil beserta jajaran, dan Bupati Mengapresiasi terhadap desa desa yang berprestasi seperti ini.

"Hal ini sebagai motivasi terdapat semua agar lebih optimal dalam mengembangkan potensi desa masing masing dan tentunya tertib administrasi dalam mengembangkan desa sangat saya harapkan, selamat untuk desa yang terpilih semoga terus dijaga prestasinya," ujar bupati

Untuk Terbaik I Desa Kotabaru Seberida Kecamatan Keritang, Terbaik II Desa Batu Ampar Kecamatan Kemuning

Dan Terbaik III Desa Kuala Keritang Kecamatan Keritang dan untuk Hadiah Terbaik satu mendapat Rp.10 juta, terbaik 2 Rp.8 juta dan terbaik 3 Rp.5 Juta.

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index