Logo GemilangPos.com

Meriahkan HPN Riau di Inhil, Bupati Wardan Tinjau Persiapan Lomba Bonsai Kelapa

Meriahkan HPN Riau di Inhil, Bupati Wardan Tinjau Persiapan Lomba Bonsai Kelapa
Bupati Inhil HM Wardan melihat salah satu bonsai kelapa yang akan diikutkan dalam lomba

GEMILANGPOS.COM - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan MP meninjau persiapan Lomba Bonsai Kelapa yang ditaja oleh Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (DPTPHP) di Lapangan Gajah Mada Tembilahan, Rabu (24/05/2023) sore.

Kegiatan Lomba Bonsai Kelapa ini dimulai dari tanggal 24 hingga 26 Mei 2023 dalam rangka memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Provinsi Riau, dengan diikuti oleh ratusan peserta lokal dari Kabupaten Indragiri Hilir.


Turut mendampingi Bupati dalam kesempatan tersebut, Kadis DPTPHP, Kadis Kominfo, Ketua PWI Inhil, Ketua FKWI, serta panitia lomba.

Bupati Wardan ketika dimintai keterangannya oleh awak media menyampaikan apresiasinya atas kegiatan lomba bonsai kelapa.


"Saya merasa sangat senang sekali dan memberikan apresiasi atas lomba bonsai ini. Untuk kedepannya bonsai kelapa ini harus kita kembangkan karena Kabupaten Indragiri Hilir sudah terkenal dengan kelapanya," ungkap Bupati.

Bupati juga berharap dengan adanya lomba bonsai kelapa ini akan bermunculan bonsai-bonsai yang sudah terpelihara sejak lama.

"Mudah-mudahan dengan lomba bonsai kelapa ini, timbul minat dari masyarakat terutama dari petani kelapa, disamping mereka memelihara kebunnya, mereka juga bisa membuat seni bonsai kelapa hingga memiliki nilai ekonomi," tutup Bupati.

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index