Logo GemilangPos.com

Sambut Kepulangan JH Inhil di Pekanbaru, Bupati Wardan Ajak Tingkatkan Semangat Beribadah

Sambut Kepulangan JH Inhil di Pekanbaru, Bupati Wardan Ajak Tingkatkan Semangat Beribadah
Bupati Inhil HM Wardan saat menyampaikan sambutannya

GEMILANGPOS.COM - Rombongan Jama'ah Haji (JH) dari Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 06 BTH tiba di Embarkasi Haji Antara (EHA), Jalan Mekar Sari Tangkerang, Kota Pekanbaru pada Jum'at (07/07/2023) sekira pukul 05.40 WIB.

Kedatangan rombongan disambuut langsung oleh Bupati HM Wardan bersama Wakil Bupati (Wabup) H Syamsuddin Uti, Kepala Biro Kesra Setdaprov Riau Zulkifli Syukur, Ketua TP PKK Hj Zulaikhah, Kakan Kemenag Inhil H Harun, Asisten 1 Setda Drs Tantawi Jauhari dan Kepala Kesbangpol HM Arifin serta PPIH Daerah.


Dalam sambutannya sesaat sebelum melepas keberangkatan JH Inhil dari EHA Pekanbaru menuju Tembilahan, Bupati Wardan berpesan kepada seluruh jama'ah yang sudah menyandang gelar Haji agar mempertahankan semangat ibadah yang selama ini dijalankan di Kota Suci Makkah.

"Kalau perlu, kegiatan ibadahnya lebih ditingkatkan lagi, disamping kegiatan sosial lainnya," ujar Bupati Wardan.

Senada dengan itu, Wabup H Syamsuddin Uti yang ikut mendampingi Bupati dalam penjemputan JH mengucapkan syukur karena JH Inhil bisa melaksanakan seluruh rangkaian Ibadah Haji dengan lancar hingga pulang kembali ke Tanah Air.


"Ini suatu keberkahan. Karena, saya selaku Wakil Bupati dapat memberikan pelayanan yang terbaik dengan mengantar sekaligus menjemput Jama'ah Haji dari EHA Pekanbaru ini," katanya.

Untuk diketahui, berdasarkan informasi dari Ketua Kloter 06 BTH. Saat ini 1 orang JH masih dirawat di Mekkah dan 2 orang sedang dirawat di Batam.

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index