Logo GemilangPos.com

Mubes ke-II IPMII Inhil Usai, Ini Ketua Baru IPMII Inhil Priode 2023-2028

Mubes ke-II IPMII Inhil Usai, Ini Ketua Baru IPMII Inhil Priode 2023-2028
Poto Bersama Usai Kegiatan

GEMILANGPOS.COM - Pelaksanaan Musyawarah Besar (Mubes) Ke-II Ikatan Pemuda Minang Inhil (IPMI) Tahun 2023 "Seiyo Sekato Bangkik Basamo Pemuda Minang Inhil" telah usai dan menghasilkan Ketua IPMI periode 2023-2028, di Pondok Indragiri Tembilahan, Minggu, (17/09/2023).


Dari hasil Rekapitulasi suara Mubes IPMI ke - II Adi Indria Putra SHI memperoleh 8 Suara, Yudhia Perdana Sikumbang SH MH 4 Suara, Yaumul Fauzan 4 Suara, dan Faisal Jailana 2 Suara.


Hasil mubes ke-II IPMI Tahun 2023 Inhil Ketua IPMI periode 2023-2028 yakni Adi Indria Putra SHI mengatakan untuk mempersatukan warga Minang yang ada di Inhil untuk bersatu padu untuk membangun dan membantu pemerintah dalam rangka mensukseskan program program pemerintah ungkapnya pada mubes tersebut.


Adapun sambutan dari Ketua IKMR H Fauzi pada mubes ke-II IPMI tahun 2023 mengatakan rasa bangga nya dan harapanya kepada yang telah terpilih.


"Semoga sukses, dan terima kasih kepada IPMI, yang mana kita ketahui bersama selama ini IPMI sangat banyak berkontribusi membesarkan keluarga minang dan IKMR di Inhil, berkolaborasi dengan IKMR, IPMI cikal bakal penerus IKMR kedepan," ujarnya.


Selanjutnya diketahui pula dalam pelaksanaan mubes tersebut dihadiri Ketua IKMR H Fauzi, dan Ketua IPMI sebelumnya, Yuda Perdana Sikumbang dan sebagai Ketua Panitia, Fauzan Azima, serta dihadiri puluhan tokoh masyarakat, pemuda dan perempuan minang di kabupaten Inhil dan 18 Ikatan Keluarga (IKA) asal Sumbar yang ada di Inhil.

Berita Pilihan

Index

Berita Lainnya

Index